Ledakan dahsyat terjadi di Desa Tangkil Sari, Cimanggu, Kabupaten Pandeglang. Saking dahsyatnya, ledakan tersebut membuat rumah warga rata dengan tanah dan menewaskan seorang penghuninya.
Ledakan yang terdengar hingga radius 10 kilometer itu terjadi Minggu (09/01/2022) sekira pukul 20.30 WIB. Rumah warga yang menjadi sumber ledakan berada di RT 03 RW 04 Kampung Cisaat, Desa Tangkil Sari.
Polisi telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan penyisiran di lokasi. Atas kejadian ledakan tersebut, satu orang meninggal dunia diketahui bernama Ulung (38), dan satu orang luka berat bernama Lina (36) istri Ulung. Informasi diperoleh bantenpro.id, Ulung berprofesi sebagai seorang penarik ojek pangkalan.
Kepala Bidang Humas Polda Banten Ajun Komisaris Besar Shinto Silitonga mengatakan, tim Penjinak Bahan Peledak (Jihandak) Polda Banten masih melakukan penyisiran di lokasi. Dia belum dapat memastikan penyebab ledakan.
“Brimob Polda Banten datang ke sana untuk melakukan penyisiran bahan peledak,” kata Shinto kepada bantenpro.id, Senin (10/01/2022).
Shinto belum dapat menjelaskan profil dari ketiga korban itu. Sebab, dirinya belum mendapat informasi lebih lanjut.
“Nanti diinformasikan lagi ya,” jelasnya.
Malam sebelumnya, warga yang mendengar ledakan mendatangi tempat kejadian yang berasal dari rumah Ulung. Kondisi tubuh Ulung saat ditemukan sudah hancur dan sulit dikenali.
Sementara Lina, istri Ulung ditemukan oleh warga sedang berusaha menyelamatkan diri dari runtuhan puing rumah yang sudah hancur. Jenazah Ulung telah dibawa ke RS Berkah Pandeglang untuk dilakukan autopsi. (mst/bpro)