Naas menimpa Samsudin. Warga Jalan Raden Patah I, Cibodas, Kota Tangerang, itu kehilangan balitanya saat asyik mencuci motor. Sang balita, Anas Hakiki (4), jatuh ke Kali Sabi dan dinyatakan hilang tenggelam.
Peristiwa itu terjadi Rabu (11/05/2022), berawal saat Samsudin mengajak dua anaknya berjalan-jalan melihat pemandangan seusai banjir mengendarai motor.
Komandan Regu III Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kecamatan Cibodas Anton menuturkan, kedua anak Samsudin bersunda gurau di sebuah jembatan selebar 5 meter yang berjarak tak jauh dari sang ayah menyuci motor.
“Jadi mereka habis banjir-banjiran, kemudian ayahnya nyuci motor di Kali Sabi,” kata Anton kepada bantenpro.id.
Tiba-tiba suasana ceria tersebut menjadi malapetaka. Anas tenggelam di Kali Sabi. Sontak, sang kakak memberitahu ayahnya.
“Saat anaknya jatuh, terdengar seperti benda jatuh. Kemudian ayahnya meminta pertolongan ke warga sekitar,” ujarnya.
Anton mengaku, dirinya baru menerima laporan setelah satu jam kejadian. Anggota dari BPBD beserta jajaran kepolisian pun bergegas datang ke tempat kejadian perkara. Disusul juga oleh sejumlah relawan dari organisasi Pramuka, Tagana dan Palang Merah Indonesia (PMI).
Menurut keterangan warga sekitar, pencarian sempat dilakukan oleh warga sekitar dengan menyelam di Kali Sabi. Namun upaya pencarian tersebut nihil hasilnya.
Pantauan bantenpro.id di lokasi pada pukul 20.00 WIB, Anas belum juga ditemukan. Petugas tetap melakukan penyisiran di sepanjang Kali Sabi.
Upaya pencarian yang dilakukan petugas menjadi pusat perhatian warga dan pengendara yang melintas.
Petugas polisi sangat menyayangkan dengan adanya warga yang menonton proses evakuasi tersebut. Tak sedikit para warga membawa anak kecil. Dikhawatirkan, terjadi insiden serupa.
“Bapak-bapak, ibu-ibu yang bawa anak kecil, pulang sekarang,” teriak seorang polisi kepada warga. (mst/bpro)