Menu

Mode Gelap

Daerah · 21 Feb 2024 13:27 WIB

PMI Kota Tangerang Gelar Donor Darah Massal di RSUD


 PMI Kota Tangerang Gelar Donor Darah Massal di RSUD Perbesar

bantenpro.id – Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang menggelar kegiatan donor darah massal di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang pada Rabu (21/02/2024). Kegiatan kemanusiaan ini diikuti oleh tenaga medis rumah sakit, termasuk dokter, perawat, serta para pengunjung yang turut berpartisipasi.

Wakil Direktur RSUD Kota Tangerang Amir Ali menjelaskan, tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk menjaga stok darah, sehingga RSUD dapat meningkatkan pelayanannya kepada masyarakat.

“Dengan kegiatan donor darah ini, kita dapat menjaga stok darah, yang pada gilirannya dapat meningkatkan pelayanan rumah sakit kepada masyarakat,” ungkap Amir Ali.

Amir menekankan bahwa kegiatan ini sejalan dengan tujuan RSUD Kota Tangerang, yang fokus pada memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama melalui kegiatan donor darah.

“Kami mengajak masyarakat untuk peka terhadap aksi donor darah yang rutin diadakan oleh PMI Kota Tangerang. Ayo donor darah, karena dengan donor darah, kita dapat menjaga kesehatan dan menyelamatkan nyawa,” tambah Amir.

Amir berharap kegiatan donor darah ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat yang membutuhkan pasokan darah.

“Semoga dengan aksi donor darah ini, kita semua tetap sehat dan dapat berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan donor darah,” pungkas Amir. (mst)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

Baca Lainnya

Dishub Kota Tangerang Akui Belum Maksimal Tegakkan Perwal Jam Operasi Truk Tanah

8 Maret 2024 - 21:25 WIB

Mahasiswa Demo Dishub Kota Tangerang soal Operasional Truk Tanah

8 Maret 2024 - 15:16 WIB

Acara Sosialisasi Undian Gratis Berhadiah Dinsos Dianggap Tak Ramah Difabel

7 Maret 2024 - 20:38 WIB

Panduan Undian Berhadiah dan Pengumpulan Dana, Ini Aturan dan Syaratnya

7 Maret 2024 - 20:30 WIB

KPU Kota Tangerang Akhiri Drama Rekapitulasi Suara Pemilu 2024

7 Maret 2024 - 17:03 WIB

Samsat Kalong: Layanan Pajak Inovatif Selama Ramadan di Kota Tangerang

7 Maret 2024 - 15:53 WIB

Trending di Daerah