BANTENPRO.ID, JAKARTA – Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia akhirnya memilih tiga naskah indah dari 231 naskah yang masuk sebagai pemenang Lomba Cipta Puisi Hari Ibu 2020.
Ketiga pemenang tersebut akan mendapatkan tali asih dan suvenir dari Bidang Perempuan (Bidpuan) Partai Gelora Indonesia.
Ketua Bidpuan Partai Gelora Indonesia Ratih Sanggarwati mengatakan Lomba Cipta Puisi digelar dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-92 Tahun 2020 sebagai upaya untuk mengekspresikan ‘rasanya’ kepada para ibu.
“Tidak disangka respon masyarakat sangat bagus, ada lebih dari 200 puisi masuk sebagai peserta. Terakhir tercatat ada 231 peserta, dan pesertanya bukan hanya perempuan, tapi juga laki-laki,” kata Ratih dalam keterangannya, Rabu (23/12/2020).
Adapun naskah puisi yang berhasil memenangkan lomba ini yaitu;
1. Kusebut Dia, Ibu karya Chairun Nisa (Singaraja, Bali)
2. Nyawa Cinta karya Pamung Amiadi (Cilacap)
3. Senandung Kasih Ibu karya Dyah Didi (Jakarta)
(bpro)