Menu

Mode Gelap

Tangerang · 25 Sep 2023 20:21 WIB

Pria Lansia Tewas Terjebak Asap di Kebakaran Lahan Kosong


 Pria Lansia Tewas Terjebak Asap di Kebakaran Lahan Kosong Perbesar

bantenpro.id – Seorang pria lanjut usia bernama Artaman (60) tewas dalam kebakaran lahan kosong di kawasan rumah dinas Korem 052 Wijayakrama, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, pada siang hari ini.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat menduga kebakaran ini dipicu tindakan disengaja dari korban yang membakar ilalang di lahan rumah dinas.

“Jadi korban tewas itu diduga karena terjebak asap, kemudian pingsan dan ikut terbakar,” kata Ujat.

Proses pencarian korban dilakukan setelah beberapa jam api berhasil dipadamkan. Jenazah Artaman ditemukan oleh warga sekitar yang tengah menyusuri lokasi kebakaran.

“Pemadaman tadi pagi jam 11 siang sudah selesai, personel sudah balik ke markas. Jam 2 siang dapat laporan lagi kalau ada korban di kebakaran itu,” katanya.

Dugaan kuat adalah bahwa Artaman tewas karena menghirup terlalu banyak asap pembakaran ilalang di lahan tersebut. Akibatnya ia kehilangan kesadaran dan terkena kobaran api.

Mayat Sutarman ditemukan oleh sekelompok warga yang awalnya menganggapnya sebagai sebuah boneka. Temuan ini segera dilaporkan kepada pejabat wilayah serta BPBD dan polisi.

Tim Indonesia Automatic Fingerprint Identification System (Inafis) Polres Metro Tangerang Selatan kemudian melakukan identifikasi terhadap jenazah korban pada pukul 16.00 WIB.

Setelah proses identifikasi selesai, jenazah Artaman dibawa ke rumah duka yang terletak di Kelurahan Bojong Nangka, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. (mst)

Artikel ini telah dibaca 8 kali

Baca Lainnya

Titik Banjir di Kota Tangerang Berkurang, 26 Wilayah Masih Diancam Bencana

20 Februari 2024 - 18:20 WIB

Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu se-Kecamatan di Kota Tangerang Digelar Hari Ini

20 Februari 2024 - 12:11 WIB

PPK Bilang Pemilihan Vendor Satpam Pakai Mini Kompetisi, tapi Tak Hapal Nama Peserta

19 Februari 2024 - 21:10 WIB

Indikasi Monopoli di Proyek Sekuriti Pemkot Tangerang

19 Februari 2024 - 17:30 WIB

Pemkot Tangerang Alokasikan 2.400 Proyek Pengadaan Lewat E-Katalog 2024

10 Februari 2024 - 11:20 WIB

Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN Warnai Kampanye Partai Politik di Kota Tangerang

7 Februari 2024 - 14:39 WIB

Trending di Tangerang