bantenpro.id – Desy Nike Ria, Duta Pendidikan dari Kampus Paramadina, menunjukkan komitmennya untuk memajukan pendidikan dan kesejahteraan di wilayah Banten. Calon anggota legislatif DPRD Banten itu menggelar kegiatan pada Kamis (21/12/2023) di Posko Pemenangan Perindo Tangerang. Kegiatan turut dihadiri Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo.
Pada acara tersebut, Desy Nike Ria tak hanya berbicara tentang visinya untuk pendidikan yang lebih baik. Tetapi juga menghadirkan inovasi nyata dengan membagikan beberapa gerobak untuk pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Tidak hanya itu, Desy juga mendistribusikan Misty Canon Truck, sebuah inovasi unik buatan PT Bengawan Karya Sakti.
Misty Canon Truck ini memiliki peran penting dalam menjaga kebersihan udara. Dengan menyemprotkan partikel air menggunakan tekanan tinggi yang diubah menjadi kabut melalui proses atomisasi, truk ini bertujuan untuk menetralisir debu polusi, menjadikan udara kotor menjadi bersih dan segar.
“Ini merupakan gebrakan luar biasa dan mendapat dukungan penuh dari Ketua Umum, Bapak Hary Tanoe, karena ini merupakan inovasi pertama di Indonesia,” kata Desy Nike Ria.
Desy, yang terinspirasi untuk membawa perubahan terutama di sektor pendidikan dan kesehatan, menyoroti kesenjangan antara pendidikan di Jakarta dan Banten. Dengan wilayah yang dapat dicapai dalam waktu 1 jam, Desy memiliki misi besar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerahnya.
“Saya ingin menciptakan perubahan agar Banten menjadi lebih sejahtera, terutama di wilayah daerah pilihan saya. Ada dua misi program unggulan yang akan saya bawa. Pertama, memberikan beasiswa penuh untuk siswa berprestasi agar dapat melanjutkan kuliah secara gratis di Universitas Paramadina. Kedua, memberikan pelatihan wirausaha UMKM bekerja sama dengan Ciputra Entrepreneurs Club tanpa biaya, sehingga masyarakat setempat dapat menjadi wirausaha tangguh,” ujar Desy Nike Ria. (mst)